loading page

Pemetaan Pola Aliran Air Tanah di Sekitar Kali Sumpil Kota Malang (Groundwater flow mapping in Sumpil Riverbank, Malang, East Java)
  • Mukhlis Arief Irvandi,
  • Hari Siswoyo,
  • Dasapta Erwin Irawan
Mukhlis Arief Irvandi
Universitas Brawijaya
Author Profile
Hari Siswoyo
Universitas Brawijaya
Author Profile
Dasapta Erwin Irawan
Institut Teknologi Bandung

Corresponding Author:[email protected]

Author Profile

Abstract

IDN Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk memetakan pola aliran air tanah di sekitar Kali Sumpil di wilayah Kota Malang. Lokasi penelitian ini adalah di segmen Kali Sumpil sepanjang 5,6 km yang mengalir mulai dari Kecamatan Lowokwaru hingga ke pertemuan antara Kali Sumpil dan Kali Sari di Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Pola aliran air tanah di lokasi penelitian dipetakan berdasarkan elevasi muka air tanah yang diukur dari 43 lokasi sumur gali milik warga yang tersebar di sepanjang aliran Kali Sumpil tersebut. Elevasi muka air tanah pada sumur gali warga di lokasi penelitian berkisar antara +493,88 m dpl di bagian hulu hingga +436,70 m dpl di bagian hilir. Elevasi muka air tanah tertinggi berada pada sumur gali SG-26 yang berada di sebelah kanan aliran bagian hulu Kali Sumpil, sedangkan elevasi muka air tanah terendah berada pada sumur gali SG-25 di sebelah kiri aliran bagian hilir Kali Sumpil. Secara umum, aliran air tanah di lokasi penelitian mengalir dari arah Barat Laut menuju ke arah Tenggara bersesuaian dengan arah aliran Kali Sumpil. Hubungan antara air tanah dan air permukaan adalah air tanah mengisi air permukaan Kali Sumpil. EN The objective of this study is to mapping the groundwater flow patterns around Sumpil River in Malang City. The location of this study is in one of the segments of Sumpil River along the 5.6 km which flows from Lowokwaru District to the confluence of Sumpil River and Sari River in Blimbing District, Malang City. The groundwater flow pattern in the area of the study was mapped based on the groundwater level measured from 43 resident’s dug wells scattered along Sumpil River. The groundwater level in the area of the study ranges from +493,88 m asl in the upstream area to +436,70 m asl in the downstream area. The highest groundwater level is in the SG-26 which is located to the right of the upstream flow of the Sumpil River, while the lowest groundwater level is in the SG-25 to the left of the downstream flow of the Sumpil River. In general, groundwater flow in the area of study flows from the Northwest to the Southeast in accordance with the direction of the Sumpil River flow. The interaction between groundwater and surface water is the groundwater flows to Sumpil River (gaining stream).